Awalan

Bikin Hati Teriris, Kakak Beradik Ini Kelaparan hingga Tubuhnya Kering Kerontang

 


Kisah menyayat hati datang dari kakak beradik di Sumatera Selatan yang kelaparan. Kisah itu viral di media sosial, salah satunya diunggah akun Instagram @ndorobeii.

Video yang diunggah akun tersebut secara sigap menjadi perhatian publik. Dalam video itu, beberapa personel dari kepolisian dan TNI mendatangi sebuah rumah di Desa Sebau, Kecamatan Gelumbang, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan.

Dari luar, rumah itu terlihat dibangun menggunakan bata tanpa diplester. Namun, kondisi di dalamnya jauh dari kata layak. Di dalamnya terdapat dua orang yang diketahui merupakan kakak beradik dengan kondisi sangat memprihatinkan.

Kedua terlihat mengenakan pakaian yang sangat lusuh dan kotor. Tubuhnya juga sangat kurus. Bahkan, satu di antaranya terlihat hanya bisa terbaring di tempat tidur dengan kondisi badan yang seakan hanya menyisakan tulang.

Bahkan, saat kehadiran personel polisi dan TNI, mereka pun langsung menanyakan apakah petugas membawa makanan atau tidak.

"Bawa nasi gak, Pak? Kami lapar," kata salah satunya, dikutip dari keterangan unggahan itu.

Kondisi kakak beradik itu pun mendapat komentar dari pengacara kondang Hotman Paris. Pengacara beradarah batak itu mempertanyakan sikap pemerintah setempat yang seolah tidak memedulikan rakyatnya tersebut hingga mengalami kelaparan.

"Dearah mana ini? Pemda gimana? Para pengusaha dan warga mampu agar ditolong. Apa benar Kecamatan Gelumbang di Muara Enim Sumatra Selatan? Pengusaha dan perusahaan Muara Enim! Pak Bupati? Gubernur Sumatera selatan?" tulis Hotman di akun Instagram pribadinya.

Kondisi memprihatinkan kakak beradik itu pun mengundang perhatian warganet. Banyak dari mereka yang merasa kasihan hingga mempertanyakan sikap pemerintah setempat dan juga tetangga mereka karena dianggap telah mengabaikan sesamanya hingga mengalami kelaparan.

Sungguh memprihatinkan ya sobat Kumparan. Semoga tetangga hingga pihak pemerintah bisa segera membantu dan memberi asupan gizi yang cukup untuk kakak beradik tersebut. 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel

Iklan bawah Artikel

Iklan pintar Artikel