Awalan

Prajurit TNI Asal Papua Ini Bersyahadat Sebelum Dikhitan, Begini Kesaksiannya untuk Islam

 




Seorang prajurit TNI asal Papua menyatakan diri menjadi mualaf dengan membaca dua kalimat syahadat dihadapan sejumlah ulama. Peristiwa itu sempat terekam video dan viral setelah diunggah di media sosial baru-baru ini.

Dalam video yang diunggah akun Instagram @andreli_48, terlihat seorang prajurit TNI yang disebut berasal dari Papua duduk ditengah sejumlah ulama dan didampingi perempuan berhijab hitam yang berparas cantik.

Prajurit TNI yang tampak masih mengenakan seragam militer itu juga terlihat didampingi rekannya.

Pada unggahan akun tersebut, si prajurit TNI asal Papua itu duduk berhadapan dengan ulama. Keduanya tampak berjabat tangan saat mengucapkan kalimat syahadat.

Di video yang beredar itu terlihat, prajurit TNI tersebut masuk Islam setelah dibimbing olah orang yang ada dihadapannya.

“Saya bersaksi, dengan sesungguh hati bahwa tiada Tuhan yang berhak disembah melainkan Allah. Dan saya bersaksi bahwa Muhammad adalah utusan Allah,” katanya.

“Dengan penuh hati saya akan mengikuti dan taat sepenuhnya syariat-syariat agama Islam,” sambungnya diakhiri ucapan hamdalah oleh sejumlah orang yang menyaksikan proses sakral tersebut dikutip DepokToday.com pada Selasa, 1 Maret 2022.

Menurut narasi pada akun @andreli_48, momen haru itu terjadi saat pelaksanaan khitanan massal dalam rangkaian acara haul Syaikh Jangkung.

Prajurit TNI itu membaca syahadat dihadapkan pegawai KUA Kayen dan Kemenag Pati di Masjid Darunnajah, Asem Kemis, Desa Kayen, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, pada Minggu 27 Februari 2022.

Setelah resmi menjadi seorang mualaf, prajurit TNI itu kemudian mengikuti proses khitanan massal di tempat tersebut. ***



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel

Iklan bawah Artikel

Iklan pintar Artikel