Tiru Nabi Muhammad Soal Mahar, Atta Halilintar: Perempuan Harus Dihargai
YouTuber Atta Halilintar mengatakan bahwa dalam prosesi lamaran ke Aurel Hermansyah yang sudah dilaluinya itu yang penting adalah dari pihak lelaki.
Dikatakan oleh Atta Halilintar, kalau dia mengikuti apa yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW, untuk memberikan yang terbaik kepada wanita dalam soal pernikahan atau maharnya.
"Nabi aja 40 ekor Unta, jadi di agamaku tuh perempuan harus dihargai," kata Atta Halilintar, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari kanal YouTube Intens Investigasi pada Minggu, 14 Maret 2021.
Dia juga menyampaikan, dalam ajaran agama Islam itu dijelaskan bahwa lelaki harus menghargai wanita.
Oleh karena itu, menurut Atta dalam memberikan mahar atau maskawin, perlu memberikan yang sebaik-baiknya walaupun hanya semampu diri.
"Karena menghargai wanita itu adalah ajaran agama kita. Jadi kita harus kasih mahar yang sebaik-baiknya, walaupun semampu kita tapi yang sebaik-baiknya yang bisa kita kasih," ucap Atta dalam konferensi pers yang digelarnya dengan ditemani oleh calon istrinya, Aurel Hermansyah.
Halaman:
Sumber: Intens Investigasi
Menanggapi soal apa yang disampaikan oleh Atta Halilintar, sebagaimana dikutip dari buku "Kisah Kehidupan Nabi Muhammad Saw" yang ditulis oleh Ustaz Mahfuh Ahnan Asy, perlu diketahui bahwa maskawin yang diberikan oleh Nabi Muhammad kepada istri pertamanya yakni, Khadijah ra, dalam pesta pernikahannya disebutkan dua belas setengah uqiyah.
Dijelaskan kalau satu uqiyah mempunyai nilai yang sama sebesar 40 dirham, jika dijumlahkan maka semuanya sebanyak 500 dirham.
Dari Abu Salamah bin Abdirrahman pernah menyampaikan: "Aku bertanya kepada Aisyah istri Nabi SAW tentang berapa shadaq atau mahar beliau. Maka Aisyah berkata: Mahar Rasulullah kepada para isteri beliau adalah 12 Uqiyah dan satu nasy. Aisyah berkata: Tahukah engkau apakah nash itu? Abdur Rahman berkata: Tidak. Aisyah berkata: Setengah Uqiyah. Jadi semuanya 500 Dirham. Inilah mahar Rasulullah SAW kepada para isteri beliau," (Hadis Riwayat Muslim).
Pada masa Nabi Muhammad, disebutkan bahwa nilai 1 Dinar emas dapat membeli satu ekor kambing, dan tertulis dalam riwayat yang masyhur, perbandingan antara 1 Dinar emas memiliki nilai yang setara dengan 10 dirham perak.
Hal itu menunjukkan bahwa 500 dirham sama dengan 50 dinar emas, artinya jumlah itu dapat membeli kambing sebanyak 50 ekor.
Sementara itu dari sumber perawi lain menyebut bahwa, maskawin yang diberikan oleh Nabi Muhammad kepada Khadijah dalam pernikahannya adalah 20 ekor unta betina yang kecil.***